free page hit counter

Bingung Mau Ngapain di Akhir Pekan? Yuk Simak Beberapa Tips Berikut ini

Halo Sobat Damai, setelah menghabiskan waktu penat dalam urusan yang menumpuk baik kerja, kuliah dan semacamnya, sampai juga di weekend lagi nih, waktu yang paling ditunggu-tunggu oleh kaum pekerja keras.

Mimin punya pertanyaan nih, biasanya weekend seperti ini sobat damai ngapain aja? Atau ngeboring ya?

Buat yang bingung weekend kali ini mau ngapain aja, mimin punya beberapa tips biar weekend Sobat Damai makin seru.

Penasaran? Yuk langsung simak aja tips agar weekend kali ini lebih seru dan juga bermanfaat.

Tips Menghabiskan Weekend Seru dan Bermanfaat:

Nonton Film

Buat Sobat Damai yang mager dan lebih suka dirumah, nonton film jadi pilihan utama buat ngabisin waktu weekend kalian.

Tentu saja menonton film dirumah punya banyak kelebihan tentunya selain bisa menghemat uang.

Tahu gak, kalau menonton film juga bagus untuk kesehatan? Menonton film bisa menghilangkan stres, menjadi sarana psikoterapi, meningkatkan suasana hati dan yang pasti kita bisa belajar banyak hal baru dari film yang kita tonton.

Tapi, utamakan menonton film-film yang punya pesan moral dan berisikan hal-hal yang bermutu ya ! Plus, tontonlah film sesuai usia.

Rekomendasi singkat dari Mimin tentang film yang sedang trend dan bagus ditonton :

Missing (Film menegangkan, penuh plot twist tapi juga punya banyak pesan moral tentang keluarga) dan

Dr Romantic (Drakor tentang kehidupan para petugas kesehatan dibumbui nuansa romance)

A man Called Otto (Film ringan dan sederhana yang punya banyak pesan moral tentang kehidupan sosial ditambah bumbu romance nya yang gak kalah menyentuh hati).

Membaca Buku

Kalau mendengar kata “baca buku” mungkin sering terlintas di pikiran kita tentang “orang pintar, kutu buku atau ujian semester”.

Tapi, jika Sobat Damai sudah baca artikel Mimin sebelumnya disini https://www.dutadamaisulawesiutara.id/2022/12/05/budaya-baca-di-kalangan-muda-indonesia-siapa-takut/ Sobat damai pasti bakalan tau bahwa membaca buku itu punya banyak sekali manfaat apalagi buat anak muda seperti kita.

Apalagi di zaman yang semakin modern dan canggih ini, kita bisa temukan berbagai macam bacaan bukan hanya dalam bentuk buku fisik, tapi juga ada e-book dan beberapa aplikasi yang memuat beragam buku dan bacaan menarik lainnya.

So, Sobat Damai bisa menghabiskan weekend dengan membaca hal yang menarik dan bermanfaat menurut Sobat Damai sendiri. Tapi ingat kembali, selektiflah dalam memilih bacaan ya sob!

Olahraga

Kalau tadi Mimin kasih tips yang menghibur, kali ini Mimin mau kasih tips yang gak kalah sehat. Tips ini cocok buat Sobat yang ingin olahraga tapi gak kesampaian karna sibuk kuliah dan kerja.

Nah, Sobat Damai boleh banget nih cobain olahraga ringan dan sederhana untuk mengisi waktu weekend. Tentunya lebih bagus kalau bisa dirutinkan tiap minggunya.

Olahraganya bisa dilakukan dirumah atau dikompleks sekitaran rumah seperti sepedaan, jogging atau mungkin agar lebih efektif bisa dilakukan dilapangan luas seperti bermain bulutangkis bahkan ditempat-tempat tertentu, misalnya gym dll.

Liburan ke Tempat Wisata

Bagi Sobat Damai yang pengen menghabiskan weekendnya dengan mencari suasana asik dan udara segar, bisa banget berwisata ketempat-tempat wisata terdekat.

Untuk yang suka suasana menyegarkan, bisa memilih destinasi ke pantai, bukit atau wisata air terjun.

Untuk yang lebih menyukai vibes aesthetic, kalem dan ada sedikit bumbu pendidikan bisa memilih destinasi ke kebun binatang, cagar alam, museum atau tempat-tempat wisata bersejarah setempat.

Saran dari Mimin, mengingat cuaca akhir-akhir ini tetap pakai pelindung matahari seperti kacamata, topi atau sunscreen dan sunblok ya!

Mungkin itu saja Tips Menghabiskan Weekend agar seru dan bermanfaat, tetap semangat menjalani hari, selamat menikmati dan menghabiskan weekend kali ini dengan kegiatan –kegiatan yang bermanfaat. Salam Damai!

Penulis: Nurul Jannah

Editor: Fitry Hadju

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *